Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Cileungsi kembali menyelenggarakan Pekan Olahraga Cabang (PORCAB) yang ke-6 setelah 2 tahun tertunda pada 2020 dan 2021 lalu akibat pandemic Covid-19. Sebagai pelaksana program tersebut, Lembaga Seni, Budaya, dan Olahraga (LSBO) yang dikomandoi oleh Dendi Komarudin bersama Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM) Cileungsi, dewan guru, dan staff yang dipilih, sukses melaksanakan perhelatan tahunan di PCM Cileungsi tersebut.
PORCAB VI Muhammadiyah Cileungsi dilaksanakan selama 3 hari yaitu pada Jumat, Sabtu, dan Senin, tanggal 12, 13, dan 15 Agustus 2022 lalu di lingkungan Kampus B Perguruan Muhammadiyah Cileungsi. Diikuti peserta sebanyak 400 orang yang berasal dari staff, guru, dosen, pegawai, dan pimpinan PCM Cileungsi, PORCAB kembali menghadirkan kegembiraan, semangat, kekompakan, dan kreativitas pada pesertanya. Peserta terdiri TK ‘Aisyiyah 1-7, SD Muhammadiyah 1, 2, 3, dan Jonggol, SMP Muhammadiyah 1 dan 2, SMA Muhammadiyah, SMK Muhammadiyah 1, 2, 3, dan 4, STT Muhammadiyah Cileungsi, BTM Annisa, serta PCM Cileungsi.

Adanya Porcab VI ini diharapkan mampu menghadirkan kekompakan dan kreatifitas dari setiap Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) di lingkungan PCM Cileungsi. Hal itu disampaikan oleh Dendi Komarudin pada pembukaan PORCAB VI Jumat (12/8).
“Sekalipun PORCAB VI ini menjadi bagian dari gengi setiap AUM, yang paling penting adalah semangat bersilaturrahim antar peserta karena kita bagian dari keluarga besar Muhammadiyah,” tegasnya.
Rangkaian acara yang disusun oleh panitia pelaksana mengharuskan setiap peserta dari masing-masing AUM menyiapkan beberapa hal, salah satunya yel-yel kontingen yang unik, kreatif, energik, dan menarik perhatian. Karena yel-yel AUM ini salah satu yang dilombakan pada PORCAB VI selain perlombaan lainnya. Pada hari pertama, ada sesi devile kontingen. Setiap kontingen AUM berjalan dari lapangan SMP Muhammadiyah 1 Cileungsi menuju lapangan SMA Muhammadiyah Cileungsi dengan penampilan yel-yel masing-masing. Kemudian penilaian yel-yel dilanjutkan pada hari kedua sesi acara jalan sehat dengan rute +-3 KM. Tampak semangat semua kontingen untuk menampilan yel-yel terbaiknya sepanjang rute jalan sehat.



Pada PORCAB VI tahun ini, cabang lomba yang dipertandingkan diantaranya: Futsal Putra, Voli Putra, Voli Putri, Estafet Catur, Badminton, Balap Karung, Estafet Bola, Tarik Tambang, Master Chef, Yel-yel, Panahan dan Rangking 1.
Dari seluruh rangkaian PORCAB VI menghasilkan para Juara Umum 1 SD Muhammadiyah 1 Cileungsi dengan, Juara Umum 2 SMK Muhammadiyah 1 Cileungsi, dan Juara Umum 3 PCM Cileungsi.