Parung, Juni 2023 – Ortom Muhammadiyah Parung melaksanakan pengajian bulanan diikuti dengan antusias.
Tantangan sebuah organisasi adalah pengkaderan. Untuk menjawab hal tersebut, Ortom Muhammadiyah Parung mengadakan kegiatan rutin pengajian bulanan dan Silaturahim pada Minggu, 18 Juni 2023. Kegiatan ini diikuti oleh ortom yang ada di perserikatan Muhammadiyah Parung baik dari PCPM Parung, PCNA Parung dan PC IPM Parung. Hadir juga perwakilan Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) dan PCA Parung.
Pengajian bulanan ini bertujuan untuk menjaga silaturahim antar ortom di Cabang Parung setelah kurang lebih 2 tahun kita terkena dampak pandemi covid-19 dan kegiatan ini juga sebagai sebagai “gizi” untuk rohani kita untuk dapat mendekatkan diri pada Allah SWT.
Seperti yang disampaikan Ikhsan Ketua PCPM Parung. “Alhamdulillah kegiatan ini kita adakan dalam rangka menjaga silaturahim antar ortom di Cabang Parung setelah kurang lebih 2 tahun kita terkena dampak pandemi covid-19 dan sebagai “gizi” untuk rohani kita dapat mendekatkan diri pada Allah SWT.
Selain itu, Fatimah, ketua PCNA parung dalam menyampaikan sambutannya menyampaikan ditengah kesibukan Ibu2 NA dalam mengurus rumah tangga masih bisa meluangkan waktu hadir dipengajian ini.
Kegiatan ini juga disambut antusias seluruh jamaah pengajian. Kegiatan pengajian diisi oleh Ust. Reza Prima Matondang. Dalam ceramahnya, Ustadz Reza Prima Matondang menyampaikan bahwa, dakwah tidak melulu bercerita tentang perihal agama, dakwah juga bisa dalam rangka untuk meningkatkan kompetensi dan kapasitas ummat sehingga ummat bisa bangkit dan secara ekonomi meningkat. Ummat harus kuat secara ekonomi karena banyak kewajiban syariah yg membutuhkan uang. (RS)